Jumat, 24 Juni 2011

Melatih Logika Kita

Mengenali situasi khusus sangat penting. Dengan pengenalan yang baik kita dapat menyelesaikan persoalan dengan lebih mudah, cepat, dan bijak.
Persoalan matematika juga perlu kita kenali dengan baik sebelum kita berpikir prosedur yang diperlukan. Misal dalam ujian nasional untuk SD, SMP, SMA, dan sederajat banyak soal yang bersifat menjebak. Test PTN tentu saja langganan dengan soal jebakan. Test potensi akademik juga sangat seru.
Contoh soal:
a, b, c, d, e, f, g, h, dan i ditempatkan dalam matrik ukuran 3 x 3 dengan urut. Sehingga,
a + b + c = 11
d + e + f = 21
g + h + i = 12
a + d + g = 22
b + e + h = 12
c + f + i = ….
Menjawab dengan menggunakan prosedur substitusi atau eliminasi akan membuat seseorang frustasi. Tetapi pemahaman situasi yang tepat akan memudahkan kita menyelesaikan persoalan di atas.
Contoh soal:
736 x 4 + 736 x 7 = …
Menghitung dari kiri ke kanan dan mematuhi aturan memang akan memberi jawaban akhir. Tetapi apakah Anda memiliki cukup semangat dan ketelitian? Mengenali sifat operasi perkalian dan penjumlahan serta keistimewaan perkalian 11 akan memudahkan kita.
Contoh soal:
(x – a)(x – b)(x – c)…. … … (x – y)(x – z) = …

sumber : http://cobacaba.blogspot.com/p/melatih-logika-sangat-penting-untuk.html

Sabtu, 11 Juni 2011

Tips memilih Laptop yang tepat

 Laptop sepertinya sudah bukan menjadi barang mewah lagi. Mereka yang mobilitasnya tinggi dan sering bepergian, memilih laptop sebagai 'teman sejati' yang menemani setiap pekerjaan mereka kemanapun mereka pergi.

Namun tak sedikit konsumen yang bimbang dan kebingungan saat ingin membeli laptop baru mengingat laptop bukanlah barang murah. Terlebih lagi saat ini bermunculan berbagai jenis laptop dengan beragam spesifikasi dan merk, pun harganya bervariasi. Tak jarang pula konsumen membeli laptop dengan spesifikasi yang 'wah' tanpa memikirkan kegunaannya.

Bagaimana memilih laptop yang sesuai dengan kebutuhan? Simak beberapa tips singkat berikut ini:

Menarik Perhatian Dosen

Dosen
Jangan salah persepsi terlebih dahulu, mencuri perhatian dosen bukan berarti Anda disini ‘carmuk’ atau cari muka. Walau tujuannya sama yakni agar dosen selalu ingat kepada Anda, syukur-syukur punya pertimbangan tertentu ketika nilai Anda buruk- namun mencuri perhatian dosen di sini lebih bersifat positif. Berikut ini Tips pintar mencuri perhatian dosen:
Anda = Bintang Kelas. Menjadi bintang kelas tidak harus identika dengan nilai-nilai spektakuler. Anda bisa mencuri perhatian dosen di kelas dengan menjadi mahasiswa yang baik. Selalu datang tepat waktu, tidak pernah terlambat mengumpulkan tugas -apalagi sampai pernah tidur di kelas- adalah beberapa ciri mahasiswa yang baik. Selain itu, bersikap pro-aktif di kelas bisa membikin dosen ‘melirik’ Anda. Perhatikan penjelasan dosen, tunjukan ketertarikan Anda terhadap mata kuliah yang diampunya dengan bertanya -namun bukan asal bertanya. Dijamin dosen langsung ngeh dengan keberadaan Anda. Jadi sebenarnya, aktif di kelas lebih banyak untungnya buat Anda.